Polres Solok Selatan mengadakan sidang BP4R yang mengikutsertakan bhayangkari dalam setiap kegiatannya, dalam sidang kali ini ketua bhayangkari solok selatan Ny. Nirmala Ahmad Basahil berkesempatan untuk bisa hadir dalam sidang kali ini.
Dalam arahannya kali ini ibu nirmala basahil menyampaikan bahwa begitu menjadi bhayangkari harus selalu siap mengikuti suami dimana saja suami ditempatkan, walaupun kita memiliki pekerjaan masing-masing paling tidak hendaknya disesuaikan dengan waktunya masing2, selain itu kegiatan bhayangkari hendaknya dijadikan sebagai kegiatan yang mendukung tugas polri sekaligus tugas suami, sehingga sebagai bhayangkari harus pandai untuk menjaga nama baik institusi bhayangkari maupun polri demikian juga para keluarga polri siapa lagi lagi yang akan menjaga nama baik kita kalau bukan kita sendiri dan keluarga kita
Dalam arahannya beliau juga menyampaikan bahwa pentingnya untuk menghormati ulil amri yaitu pemimpin disekitar kita baik itu suami sebagai pemimpin dalam rumah tangga ataupun pemimpin dikantor yaitu atasan kita dan pemimpin2 kita karena secara etika menghormati pemimpin adalah kewajiban bagi kita apalagi didalam alquran juga telah dijelaskan wajibnya untuk menghormati pemimpin kita dan yang terakhir hendaknya kita harus selalu meningkatkan keimanan kita masing-masing dengan adanya dasar ibadah insyaallah apa yang kita lakukan akan selalu dijalan Allah SWT Aminnn YRA...