Pada Tanggal 4 Desember 2014 telah dilaksanakan sidang nikah dimana para anggota POLRI dan calon anggota Bhayangkari sebelum melaksanakan akad nikah dan resepsi, diwajibkan untuk mengikuti sidang nikah anggota, sidang nikah ini dipimpin oleh Waka Polres Solok Selatan bersama Kabag. Sumda didampingi oleh kasat yang bersangkutan dan dihadiri oleh Ketua Bhayangkari Cabang Solok Selatan Ny. Nirmala Ahmad Basahil beserta kasie. Budaya yang diikuti oleh keluarga dari mampelai kedua belah pihak dan sebagian anggota Polres Solok Selatan.
Pelaksanaan sidang ini banyak membawa manfaat bagi para anggota Polri dan calon Bhayangkari karena banyak Pengarahanan dan Nasehat Perkawinan yang di sampaikan oleh Pimpinan sidang para pendamping sidang dan juga dari ketua Bhayangkari, dalam sidang ini para calon mempelai juga di diujikan berbagai pengetahuan agama dan juga membaca ayat suci al-quran. Alhamdulilah pelaksanaan sidang perkawinan berlangsung dengan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar